Selasa, Maret 21, 2023

Dandim 0204/DS Yoga Febrianto Minta Pelaku Penganiaya Anggotanya Untuk Menyerahkan Diri

Tanggal :

Sebarkan :

Redaksi.in Deli Serdang- Sepertinya Dandim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto tidak main – main dengan ucapannya, ini dapat dibuktikan dengan statement beliau kepada para awak media saat Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji SIK melakukan konferensi pers pada Selasa (21/02/2023) sekitar pukul 13.00 Wib.

Kapolresta yang saat itu melakukan konferensi pers didampingi oleh Wakapolresta AKBP Agus Sugiharso dan juga Kasat Reskrim Kompol Kadek Herry Cahyadi mengatakan bahwa, pihaknya tidak mentolerir ataupun membenarkan perilaku anggota Ormas Pemuda Pancasila yang melakukan pengeroyokan terhadap anggota TNI aktif yang bertugas di Kodim 0204/DS. Apalagi saat itu korban yang bernama Amosta Bangun dengan pangkat Serka dikeroyok oleh puluhan anggota Ormas Pemuda Pancasila tanpa ampun, yang mengakibatkan Tulang mata korban retak dan saat ini korban sedang mendapat perawatan disebuah Rumah Sakit di Kota Medan.

Ihwal dari keributan tersebut yakni, ketika korban Serka Amosta Bangun yang saat itu baru saja selesai melakukan monitoring di wilayahnya. Setelah korban menyelesaikan tugasnya, korban pun bersama temannya bermaksud untuk istirahat di Cafe Gantang yang terletak di Desa Limau Manis kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang.

Ketika korban yang merupakan seorang Intel tersebut masuk ke dalam cafe dan melihat para anggota Ormas Pemuda Pancasila tersebut sudah berada di cafe yang sama.

Namun ketika rekan korban hendak bernyanyi, saat itu dilarang oleh anggota Ormas PP tersebut. Namun Serka Amosta Bangun pun menghampiri oknum anggota Ormas PP tersebut dan menanyakan mengapa rekannya tak boleh bernyanyi, lalu ditanya kembali tersangka dan mengatakan bahwa yang boleh bernyanyi hanya Udin saja. Ketika ditanyakan kembali mengapa begitu dijawab oleh oknum anggota PP tersebut, dengan jawaban kasar dan berkata kenapa rupanya.

Untuk menghindari hal – hal yang tidak diinginkan, oknum anggota TNI tersebut pun beranjak dari Cafe. Namun diikuti oleh puluhan anggota preman yang mengaku dan diketahui dari Ormas Pemuda Pancasila dan melakukan pengeroyokan terhadap anggota TNI tersebut.

Melihat situasi yang sudah tidak kondusif, oknum anggota TNI tersebut pun beranjak keluar namun terus dipukuli beramai – ramai dan dengan menggunakan benda tumpul yang mengakibatkan mata bengkak dan tulang mata retak.

Demi menghindari hal yang lebih fatal, korban pun terus lari dengan menggunakan mobilnya menuju RS Patar Asih untuk mendapatkan penanganan medis. Namun karena minimnya peralatan maka korban pun dirujuk ke sebuah RS dikota Medan.

Setelah kejadian tersebut, Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji SIK beserta anggotanya dari unit reskrim pun bergerak cepat dan berhasil mengamankan 1 orang pelaku utama penganiayaan berat tersebut yang berinisial IA yang hendak melarikan diri keluar kota.

Atas kesigapan anggota dari Satuan Reskrim Polresta Deli Serdang maka kurang dari 24 jam tersangka pun diringkus oleh Polisi. Saat konferensi pers dilakukan di aula Polresta Deli Serdang, Dandim 0204/DS pun berang kepada para pelaku yang masih buron dan meminta kepada para pelaku untuk menyerahkan diri. Sebab bila tidak maka akan diambil tindakan tegas, bahkan Dandim menyatakan bahwa dirinya menyerahkan kasus tersebut kepada aparat kepolisian khususnya Polresta Deli Serdang. Kapolresta Deli Serdang mengatakan akan terus mencari para tersangka yang buron dimana pun berada. Baiknya untuk menyerahkan diri demikian kata Kapolresta Deli Serdang dihadapan para awak media. (DR)

Related articles

Terkait Dugaan Jul Beli Lahan Kebun Bulu Cina, PTPN2 Laporkan ke Kejatisu

Redaksi.in Hamparan Perak - Perseroan Terbatas Perkebunan Nusantara II (PTPN2) mengambil langkah hukum terkait dugaan jual beli lahan...

Sempat Viral di Beberapa Media Online, Tidak Ada Aktivitas Permainan Judi di Pancur Batu

Redaksi.in Pancur Batu - Kapolsek Pancur Batu Kompol Noorman Haryanto Hasudungan SIK, SH, MIK., melalui Kanit Reskrim Polsek...

Menjelang Hadirnya Bulan Suci Ramadhan 1444 H, DPD Ormas Repelita Minta Seluruh THM Ditutup

Redaksi.in Medan - Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1444 H tahun 2023 yang tinggal menghitung hari, DPD Ormas...

Menjalin Silaturahmi, COJ Indonesia Kunjungi Kodim 0201/Medan

Redaksi.in Medan - Pimpinan Pusat Community Of Journalist yang terdiri dari 15 Media Cetak/Online serta Televisi, pada Jum'at...